Monday, April 11, 2016

5 Solusi Pembayaran Game Online Populer

Orang Indonesia sebagian besarnya hobby bermain game, apalagi game online yang menawarkan sensasi yang luar biasa. Para gamer Industri game online di Indonesia bisa dibilang besar dengan estimasi pendapatan sekitar USD 190 juta pada tahun 2013. Salah satu kunci keberhasilan itu adalah kemudahan pembayaran bagi para gamer untuk melakukan pembelian secara online. Berikut ialah lima solusi pembayaran di Indonesia untuk membantu para gamer menghabiskan uang mereka :

1. Indomog 


Perusahaan yang berbasis di Indonesia ini mungkin adalah salah satu yang menawarkan pilihan pembayaran offline terbesar bagi para gamer di negara ini. Gamer dapat membeli voucher fisik Indomog di berbagai outlet seperti Carrefour dan Hypermart, beberapa warung internet, dan bahkan di beberapa toko koperasi di berbagai universitas. Tidak hanya itu, Indomog juga menerima pembayaran online seperti transfer bank, kartu kredit, mobile banking, dan internet banking.

Pengguna dapat menggunakan kredit Indomog mereka untuk melakukan pembelian di game online terkenal seperti Point Blank dan League of Legends. Selain itu, Indomog juga memungkinkan pengguna membeli pulsa, membayar tagihan seperti listrik dan internet broadband, dan mengisi ulang Steam Wallet mereka.

2. MOL


Layanan pembayaran yang berbasis di Malaysia ini menawarkan produk kredit game yang disebut MOLPoints. Pengguna dapat mengisi kredit mereka menggunakan berbagai metode pembayaran seperti internet banking, voucher offline pada retailer fisik, pulsa, dan melalui penyedia pembayaran internet lain seperti AyoPay dan Gudang Voucher.

MOLPoints terhubung ke lebih dari 200 game online, termasuk Dota 2, Ragnarok Online 2, dan Crystal Legacy. Perwakilan perusahaan ini mencatat bahwa di Indonesia, secara luas MOL dikenal sebagai perusahaan yang menawarkan kredit game Facebook.

3. Unipin

UniPin-website 

Sama seperti solusi pembayaran lain, Unipin menerima berbagai metode pembayaran termasuk perbankan dan kartu kredit online, pembayaran mobile, dan transfer bank. Pengguna juga dapat membeli voucher fisik di Indomaret. Gamer dapat menggunakan kredit Unipin untuk melakukan pembelian di game populer seperti Audition Ayo Dance dan Counter Strike Online. Gamer juga bisa mengisi Steam Wallet mereka menggunakan kredit Unipin.

4. AyoPay 

ayopay-website

AyoPay terintegrasi dengan tiga bank besar di Indonesia: BCA, BRI, dan Mandiri. Perusahaan ini menawarkan transfer bank dan transaksi internet banking, tapi tidak seperti para pesaingnya, AyoPay tidak menjual voucher fisik. 

Pengguna dapat menggunakan AyoPay untuk mengisi berbagai mata uang dari publisher game seperti Qash milik Qeon, Game On milik Lyto, Shells milik Garena Online, MOLPoints, dan Steam Wallet. AyoPay diakuisisi oleh MOL tahun lalu.

5. Gudang Voucher

gudang-voucher-cover 

Gudang Voucher menerima berbagai pilihan pembayaran seperti internet banking dan transfer bank dari BCA, Mandiri, dan CIMB Niaga. Perusahaan ini juga menerima pembayaran melalui BBM Money. Selain digunakan untuk membeli berbagai kredit dari publisher game online, pengguna juga dapat menggunakan kredit Gudang Voucher untuk membeli voucher di beberapa toko e-commerce, untuk membayar biaya TV kabel, dan membeli software.
Load disqus comments

0 comments