Banyaknya pilihan provider internet mobile di Indonesia tentunya akan membuat Anda bingung dalam mencari layanan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan data perangkat mobile Anda. Dengan jumlah pengguna handphone yang mencapai angka 270 juta menurut menkominfo dan kenyataan bahwa 62 persen pengguna internet di Indonesia mengakses melalui perangkat mobile – seperti tablet dan smartphone, tentunya layanan yang ada haruslah lebih beragam dan kompetitif.
Nah Sebelum anda semakin bingung, saya akan sebutkan terlebih dahulu siapa saja layanan mobile internet di Indonesia tanpa disortir dalam urutan tertentu :
1. Telkomsel
1. Telkomsel
Dengan jumlah lebih dari 100 juta pengguna, Telkomsel yang merupakan pemimpin pasar telekomunikasi mobile di Indonesia ini menawarkan layanan data melalui paket yang dinamakan Paket Flash. Paket ini mempunyai beberapa pilihan yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.
Dimulai dari paket yang berbasis volume data, sampai ke kuota data dimana ketika kuota Anda habis, kecepatan data akan diturunkan. Kecepatan data yang ditawarkan oleh Paket Flash Telkomsel mencapai 14,4 Mbps dengan cycle harian, mingguan, bulanan, dan tahunan.
2. Indosat
Dimulai dari paket yang berbasis volume data, sampai ke kuota data dimana ketika kuota Anda habis, kecepatan data akan diturunkan. Kecepatan data yang ditawarkan oleh Paket Flash Telkomsel mencapai 14,4 Mbps dengan cycle harian, mingguan, bulanan, dan tahunan.
2. Indosat
Indosat merupakan penyedia layanan internet mobile yang di atas kertas sanggup memberi Anda kecepatan hingga 42 Mbps di area kota besar pulau Jawa dan Bali. Namun, kembali lagi, di lapangan hal tersebut belum tentu bisa Anda dapatkan karena kualitas sinyal beragam pada setiap daerahnya. Melalui paket Internet yang dinamakan Paket Super Internet, Indosat menawarkan sebuah skema paket data menggunakan kuota dimana ketika kuota tersebut habis, kecepatan data Anda akan diturunkan menjadi 64 Kbps. Anda dapat memilih antara cycle harian, mingguan, dan bulanan ketika memilah paket yang Anda inginkan.
3. XL Axiata
3. XL Axiata
Mengklaim dirinya sendiri sebagai penyedia layanan seluler terbesar di Asia Pasifik, XL Axiata menawarkan dua paket yang mempunyai kecepatan 7,2 Mbps bagi Anda yang ingin terhubung ke internet ketika sedang bepergian. Paket pertama adalah HotRod 3G+ yang menggunakan skema volume dimana ketika kuota Anda habis, untuk terhubung dengan internet Anda akan menghabiskan pulsa Anda hingga paket diperbaharui. Yang kedua adalah paket Internet Unlimited yang akan menurunkan kecepatan data ketika Anda melampaui kuota awal yang ditetapkan.
4. Tri Indonesia
4. Tri Indonesia
Tri merupakan pemain yang lumayan baru dalam pasar provider internet mobile di Indonesia. Dan dengan keseriusannya dalam menggarap pasar internet mobile di Indonesia, Tri menghadirkan beberapa terobosan baru dalam hal paket data. Salah satunya adalah Tri Always On dimana dengan menggunakan paket ini, Anda dapat mengakses 10 website pilihan secara gratis. Kesepuluh website tersebut adalah Facebook, Kompas, Google, OLX.co.id (TokoBagus), Detik, Vivanews, Kaskus, Okezone, Klik BCA, dan Twitter. Selain itu, Tri menyediakan akses data gratis untuk penggunaan aplikasi BBM di BlackBerry 10, Android, dan iPhone.
5. Axis
5. Axis
Setelah resmi diakuisisi oleh XL Axiata, jangkauan sinyal dan jaringan Axis tentunya akan semakin luas dan merata berkat infrastruktur yang dimiliki oleh XL. Selain cakupan sinyal tersebut, jumlah penggunanya pun menjadi bergabung dengan jumlah lebih dari 65 juta pengguna. Paket internet yang dimiliki oleh Axis menyasar pasar menengah ke bawah. Dengan berbagai pilihan paket murah, jika kualitas sinyalnya mumpuni di daerah Anda, mungkin layanan data yang ditawarkannya dapat menjadi pertimbangan utama bagi Anda.
6. Smartfren
6. Smartfren
Sebagai salah satu penyedia layanan data berbasis CDMA di Indonesia, Smartfren memaksimalkan potensi yang dimilikinya dengan membuat berbagai program bundling menarik. Cara tersebut terbukti berhasil dan membuat Smartfren menjadi penyedia layanan data CDMA nomor 1 di Indonesia.
7. AHA
7. AHA
AHA merupakan layanan data yang dikeluarkan oleh Esia, layanan telekomunikasi CDMA di Indonesia. Menggunakan jaringan CDMA EVDO, AHA menawarkan beragam paket data yang beberapa diantaranya mempunyai bonus lananan AHAmyTV untuk melakukan streaming televisi. Kecepatan maksimal yang mereka tawarkan mencapai angka 3,1 Mbps.
8. Bolt
Bolt merupakan layanan penyedia data pertama di Indonesia yang menggunakan jaringan 4G. Namun, cakupan sinyalnya masih terbatas di daerah jabodetabek saja. Dengan kecepatan yang mumpuni, Bolt dengan cepat mendapatkan pelanggan baru di Indonesia.
Untuk selanjutnya kita kupas lebih dalam mengenai penyedia layanan mobile internet tersebut
Untuk selanjutnya kita kupas lebih dalam mengenai penyedia layanan mobile internet tersebut
0 comments