Thursday, February 25, 2016

Sekilas Tentang E-Business


Banyak pengamat ekonomi, konsultan manajemen, dan futuris yang menyepakati bahawa era milenium baru ditandai dengan revolusi baru yang berdampak transformasional lebih dahsyat dibandingkan dengan revolusi industri. Faktor pemicu utama perubahan dalam era informasi adalah teknologi informasi dan pemasaran. Dibandingkan dengan revolusi industri yang bercirikan produksi massal dan capital intensive, revolusi informasi lebih menekankan mass customization dan knowledge-intensive. Oleh karena itu, revolusi informasi juga disebut revolusi industri berbasis pengetahuan.
Salah satu karakteristik utama era informasi adalah bisnis-elektronik atau yang lebih dikenal dengan istilah e-business atau e-commerce. Model bisnis ini menekankan pertukaran informasi, transaksi bisnis, dan relasi bisnis yang bersifat paperless, baik melalui Electrinc Data Interchange (EDI), e-mail, electronic bulletin boards, dan electronic funds transfer, maupun teknologi lainnya yang juga berbasis jaringan. Popularitas e-business yang bermula di penghujung Abad 20 dan berlanjut di awal milenium baru ini ditunjang oleh tiga faktor pemicu utama, yaitu :

  1. faktor pasar dan ekonomi, di antaranya intensitas kompetensi yang semakin bertambah kuat;
  2. faktor sosial dan lingkungan, kesadaran dan tuntutan akan praktik bisnis etis, kesadaran akan tanggung jawab sosial perusahaan, dan perubahan politik
  3. faktor teknologi, meliputi singkatnya usia siklus hidup produk dan teknologi, inovasi yang muncul hampir setiap waktu, information overload, dan berkurangnya rasio biaya teknologi terhadap kinerja.

Pesatnya perkembangan e-business pada gilirannya membawa perubahan dramatis pada cara perusahaan berinovasi, berkomunikasi, berinteraksi, dan bertransaksi dengan pelanggan dan stakeholder lainnya. Dalam konteks pemasaran, misalnya, Sheth & sisodia (1999) mengidentifikasi tiga kapabilitas utama Internet yang berdampak signifikan terhadap praktik pemasaran: content (Internet memfasilitasi penyediaan informasi multimedia secara langsung sesuai permintaan dari penyedia jasa atau produk kepada pelanggan di manapun dan kapanpun), communication (Internet memudahkan komunikasi interaktif dua arah antara organisasi dan pelanggannya), dan commece (Internet membuka peluang bisnis online)

PUSTAKA:
Diana, A., dan Tjiptono, F.(2007).E-Business.Yogyakarta: Penerbit ANDI
Load disqus comments

0 comments