Tuesday, March 15, 2016

Whatsapp Siapkan Video Call ?

WhatsApp kabarnya sedang menyiapkan versi baru yang di dalamnya memiliki fungsi panggilan video, persis seperti pesaingnya Line.


Selama ini WhatsApp memang sebatas sebagai pesan instan yang untuk berbagai teks, foto dan video. Namun ada pula fungsi tambahan berupa voice call yang membuat penggunanya bisa saling berbicara melalui jalur data.


Satu-satunya yang kurang dari WhatsApp adalah panggilan video. Padahal fungsi ini sudah mulai banyak dipakai oleh aplikasi sejenis, Line, KakaoTalk, Google Hangout, bahkan iMessage buatan Apple.  Di WhatsApp versi baru kabarnya akan hadir fungsi panggilan video. Pengguna nantinya dapat memilih untuk melakukan panggilan video dengan menggunakan data seluler atau koneksi wifi.

Akan ada jedela kecil pada bagian sisi atas panggilan video yang menampilkan gambar pengguna yang melakukan panggilan video. Selain itu, pengguna juga bisa memilih untuk menggunaka kamera depan atau belakang saat melakukan panggilan video. Bocoran fungsi baru ini sudah beredar luas di Internet. Bahkan situs International Business Times, mengunggah screenshot yang diklaimnya sebagai interface saat pengguna melakukan panggilan video lewat WhatsApp.

Fungsi baru ini kabarnya akan tersedia di WhatsApp versi 2.12.16.2. untuk iOS. Sementara untuk Android baru akan menyusul beberapa saat setelahnya. Selain itu, fitur terbaru lainnya yang akan segera diperkenalkan oleh WhatsApp yaitu 'multiple tab' atau tampilan beberapa jendela percakapan yang memungkinkan pengguna lebih mudah berpindah dari percakapan yang satu ke percakapan dengan orang lainnya.

Load disqus comments

0 comments