Monday, March 14, 2016

Aplikasi Messenger Buatan Google

Setelah dirumorkan akan menghadirkan aplikasi pesan instan baru, kini penampakan aplikasi buatan Google tersebut beredar di dunia maya. Di gadang-gadang aplikasi ini menjadi wajib yang akan tertanam di OS Android 5.0 Lollipop.




Selain tampilan screenshoot yang beredar, file APK dari aplikasi tersebut sudah banyak beredar di internet. Aplikasi tersebut berjalan lancar saat di install pada Android 4.4 KitKat.


Tampilan yang disuguhkan Aplikasi Google Messenger terlihat sangat minimalis sesuai kaidah Material Design Android 5.0 Lollipop. Foto komtak akan ditampilkan dengan gaya lingkaran berwarna di sertai informasi nama kontak.

Tombol “+” berwarna kuning yang berada di pojok kanan bawah berfungsi sebagai penambah kontak, Google Messenger juga nampaknya akan mendukung percakapan berkelompok atau group messaging.

Dari daftar kontak, pengguna dapat mengakses telepon, mengirim pesan SMS, mengirim lampiran dan mengirim foto dengan memotretnya langsung dalam aplikasi tersebut. Jika diamati, aplikasi Google Messenger benar-benar serupa dengan aplikasi chat seperti WhatsApp. Mampukah Google Messenger menyaingi WhatsApp yang kini dimiliki oleh Facebook, kita lihat saja aksi dari aplikasi pesan instan buatan Google kedepan.

Load disqus comments

0 comments